hoteldesloges.com – Berjalan-jalan di Bandung memang tidak cukup sehari dua hari saja, berikut ini ada beberapa pilihan hotel unik di Bandung yang bisa kamu pilih. Sebagai kota wisata tentunya Bandung memiliki banyak tempat menarik untuk dikunjungi, mulai dari wisata alam, wisata taman bermain hingga wisata kuliner yang sangat menarik untuk dikunjungi. Kalau sedang berlibur ke Bandung dan mencari penginapan yang terjangkau, unik dan nyaman, berikut ini ada beberapa rekomendasi penginapan di Bandung yang asik untuk liburan maupun staycation.
Hotel Unik Di Bandung Yang Punya Spot Instagramable
Yang pertama yaitu Tama Boutique Hotel yang mengusung konsep Korea, buat kamu yang ingin menginap di Korea tapi tidak bisa datang langsung ke Korea bias mencoba menginap di hotel yang satu ini. Hotel yang satu ini merupakan satu-satunya hotel yang bertema Korea di Banding, yang mana hotel ini mengajak pengunjungnya untuk mengenal Korea dengan desain yang unik. Bahkan kamar yang disediakan di sini juga dirancang dengan nuansa kayu dan batu ala rumahan tradisional Korea, sehingga pengunjung dapat merasakan seperti benar-benar sedang berada di zaman Dinasti Joseon. Walaupun mengusung konsep Korea dengan desain tradisional, namun fasilitas yang ada di sini tetap modern dan pastinya menjamin kenyamanan para pengunjungnya. Tidak hanya desain dan konsepnya saja yang mirip seperti di Korea, bahkan pengunjung juga bisa mencicipi berbagai makanan khas Korea yang berada di restoran di Hotel ini, ada banyak spot menarik yang bisa kamu jadikan tempat foto. Untuk harganya mulai dari Rp 485.000 /malamnya.
Hotel unik di Bandung yang selanjutnya yaitu FOX Haris Hotel, di hotel yang satu ini ada berbagai lukisan dinding dengan warna eksplosif yang akan langsung menyambut kamu ketika masuk ke dalam hotel ini. Ketika masuk ke kamar di hotel ini, interior minimalis modern akan segera mengundang kamu untuk beristirahat di sini. Kamarnya juga sangat luas dan bersih, dan yang pastinya nyaman, gak heran kalau banyak pengunjung yang betah menginap di hotel yang satu ini, hotel yang satu ini juga nyaman buat kamu yang ingin bulan madu dengan pasangan. Selain itu ada juga rooftop yang bisa kamu gunakan untuk tempat nongkrong bareng pasangan, keluarga maupun teman, disini juga disediakan kolam renang dan bean bag untuk bersantai sambil menikmati pemandangan sunset yang sangat indah. Untuk harga per malamnya sendiri masih terbilang terjangkau, hanya Rp 410.00 kamu sudah bisa mendapatkan fasilitas yang lengkap dan nyaman.
Penginapan yang selanjutnya yaitu Beehive yang merupakan hotel dengan tema yang menyediakan 5 pilihan kamar dengan desain yang berbeda-beda dan setiap kamar pastinya mengusung konsep Scandinavian yang didominasi warna putih, hitam, dan abu dengan konsep yang minimalis. Dari 5 tipe kamar tersebut 2 diantaranya merupakan kamar yang bertipe rooftop yang mana salah satu dinding ruangannya memiliki sudut miring dan berjendela kaca yang sangat besar, di kamar ini kamu bisa menikmati pemandangan hijau atau bisa juga berjemur ria dari balik jendela raksasa, yang pasti tempatnya unik dan asik banget untuk foto-foto. Untuk harga per malamnya mulai dario Rp 439.000 kamu sudah bisa tidur dengan nyaman di kamar yang memiliki konsep unik.
Hotel unik di Bandung yang selanjutnya yaitu Fiori Hotel yang memiliki 8 kamar dengan tema dan desain yang berbeda-beda. Hotel yang satu ini mengusung konsep bunga-bunga, yang mana setiap kamar memiliki desain bunga cantik yang berbeda-beda, mulai dari bunga mawar, matahari, atau bunga tulip. Karena hanya memiliki 8 kamar saja, suasana hotel yang satu ini terasa sangat homey dan nyaman, menginap di sini akan membuat kamu seperti menginap di rumah sendiri dan yang pastinya di sini ada kawasan perumahan daerah Sukajadi yang membuat ketenangan tetap walaupun akses tempat makan hingga mall sangat dekat. Di sini juga disediakan beberapa spot menarik yang bisa kamu jadikan tempat foto-foto, untuk harga permalamnya mulai dari Rp 342.000.